Setting Kertas Continuous Form Setengah A4 LX 300, LX 310 dan LQ310 Ubuntu

Setting Kertas Continuous Form Setengah A4 Pada Printer LX 300, LX 310 dan LQ310 Ubuntu - Dah Lama Catatan ini gue mau posting tapi belum sempet, dan kali ini mumpung waktu luang gue mau tulis artikel yang masih dengan pembahasan seputar ubuntu, setting printer .. ya seperti di awal ketika gue baru kenal ubuntu hal yang paling terbayang di kesulitanya adalah cara setting printer-printer di ubuntu, yang dimana cara melakukan setting dan konfigurasi amat berbeda jauh dari printer-printer pada windows pada umumnya.

Saat ini untuk melakukan setting printer ubuntu gue udah terbiasa dengan bantuan CUPS, jadi gue gak terlalu khawatir lagi susah untuk setting printer pada ubuntu, oh iya di perusahaan gue ada beberapa jenis printer mulai dari Laser, Injek, sampai printer dot matrik, sesi artikel ini gue bakal fokus ke printer type dot matrik, yaitu type LX300, LX310 dan LQ310, ada kasus unik ketika gue setting printer tipe tersebut  di ubuntu, pada waktu itu ketika gue implementasi penggantian form surat jalan dan form permintaan pembelian dari sebelumnya 1/2 A4 lembaran ke jenis kertas continous form. 

Permasalahanya adalah ketika gue setting kertas continous form dan gue melakukan test print.. hasil yang keluar kertas 1/2 A4 Continous tidak mau behenti pas 1/2 A4 nya  seperti yang gue inginkan, selalu full print A4 walaupun margin sudah di atur menjadi 1/2 A4, usut punya usut nih setelah gue cari referensi dan melihat setting konfigurasi printer ternyata pada ubuntu itu tidak menyediakan yang namanya setting tractor printer dot matrik seperti halnya pada windows, lalu bagaimana gue gue melakukan setting print 1/2 (Setengah) A4 jika pada ubuntu saja tidak menyediakan fitur tersebut.?

Untuk solved setting kertas continous form 1/2 A4 pada ubuntu akhirnya gue mendapatkan caranya dari IT pusat senior gue Pa iman namanya, :D dia adalah senior IT gue, dia baru inget ternyata untuk melakukan setting continous form setengah A4 pada printer epson LX300, LX310 dan LQ310 kita harus melakukan setting dan configurasi langsung pada printernya, artinya sekali lagi gue jelasin bukan melalui setting pada ubuntu. 

Karena sudah jelas tidak ada. Begitu loh.. Printer Jenis dot matrik di atas secara default mempunyai ukuran page length 11 Inch atau ukuran A4, jadi hanya settingan ini yang musti kita rubah supaya bisa melakukan print continous setangah A4 pada ubuntu dan berhenti sesuai seperti yang kita inginkan, atau kalian bisa cari cara dengan kata kunci Setting Tractor Pada Epson LX300 supaya gampang teman2 mencarinya di internet.

Berikut Ini adalah cara Setting printer LX-300 II supaya bisa berhenti di kertas continous 1/2 A4 ikuti langkah langkahnya di bawah ini :

  1. Masukkan kertas
  2. Tekan LF/FF agar kertas masuk pada posisi tepat dengan head printer
  3. Matikan Printer
  4. Tekan dan Tahan “FONT” sambil menyalakan Printer (Tunggu sampai mencetak)
  5. Pilih Bahasa : English (OFF # OFF # ON) –> Ada 3 (kolom) lampu pada bagian tombol
  6. Tekan LF/FF untuk merubah konfigurasi (Printer akan mencetak menu konfigurasi)
  7. Pilih “Page length for tractor” (OFF # OFF # ON) kemudian tekan FONT
  8. Pilih “5.5 inch” (ON # OFF # OFF) kemudian tekan FONT
  9. Matikan Printer
  10. Nyalakan kembali dan tes.
Untuk Setting pada Printer LX310 dan LQ310 Masuk menu pertama adalah dengan cara mengganti Font (pada point no 4) ke :
  1. Tekan dan Tahan Bersamaan “LOAD LF/FF + LOAD / EJECT” pada waktu printer dalam keadaan on, artinya pada type printer epson LX310 dan LQ310 tidak usah dimatikan terlebih dahulu seperti halnya printer type LX-300 II
  2. Untuk tahap selanjutnya kurang lebih sama persis configurasinya seperti LX-300 II
Oh iya untuk Resset Printer, jika kita ada kesahalan konfigurasi yang menyebabkan printer jadi tambah rusak :D, kita bisa resset printer dengan cara barikut :
  1. Matikan Printer
  2. Tekan dan tahan tombol LOAD LF/FF + LOAD / EJECT + PAUSE
  3. Hidupkan printer
Yaps, Mugah-mugahan artikel ini dapat membantu wahai kalian para pengguna ubuntu, wkekekekekek. Thank you dah baca artikel cara Setting Kertas Continuous Form 1/2 A4 LX 300, LX 310 dan LQ310 Ubuntu, salam jeems :D See You ma men

0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post

FTTH